Air Asia Call Center, Ini Pilihannya

AirAsia Berhad adalah maskapai berbiaya rendah asal negeri Malaysia dengan kantor pusat di Kuala Lumpur. Perusahaan ini adalah maskapai terbesar di Malaysia berdasarkan ukuran dan banyaknya rute. AirAsia Group mengoperasikan penerbangan domestik dan internasional terjadwal ke lebih dari 165 tujuan yang mencakup 25 negara. AirAsia beroperasi dengan unit biaya terendah di dunia yaitu hanya sebesar US $ 0,023 per kilometer kursi yang tersedia. Semakin mendekatkan diri dengan pelanggan, disiapkan layanan Air Asia call center.



Pada 2007, The New York Times menggambarkan maskapai ini sebagai "pelopor" penerbangan rendah biaya di Asia. AirAsia sendiri adalah sponsor tim sepak bola nasional Malaysia, tim sepak bola nasional Singapura, Jamshedpur FC dan Queens Park Rangers. AirAsia juga merupakan pernah mensponsori tim Manchester United dan Asia Red Tour. AirAsia secara konsisten dinobatkan sebagai maskapai berbiaya rendah terbaik di dunia selama 11 tahun berturut-turut dalam penghargaan perjalanan dan maskapai internasional, termasuk penghargaan terbaru untuk 2019.

Air Asia Indonesia melayani penerbangan dengan tujuan domestik dan juga ke luar negeri seperti Australia, Malaysia, Thailand, dan Singapura. Sementara untuk tujuan domestik, Air Asia melayani penerbangan ke Banda Aceh, Bandar Lampung, Bandung, Denpasar, Jakarta, Medan, Semarang, Surabaya, Solo, dan Yogyakarta. Yang tak kalah penting dari layanan Air Asia adalah hadirnya Call Center. Call Center adalah bagian penting yang merupakan jembatan komunikasi antara pelanggan dengan perusahaan. Air asia call center menyediakan beberapa saluran sebagai berikut :

1. Menghubungi nomor Call Center Utama

Air Asia membuka nomor telepon utama sebagai saluran call center bagi pelanggan yang ingin berbicara langsung dengan petugas. Cukup dengan dial ke (021) 29270999 maka pelanggan akan tersambung ke petugas yang akan dengan ramah dan responsif berusaha memberikan solusi terbaik atas permasalahan yang dihadapi konsumen. Nomor call center Air Asia lain yang juga telah disiapkan adalah +62 804 1333 333.

2. Menghubungi AVA

D situs resmi Air Asia di alamat https://support.airasia.com/s/call-center?language=in ada fasilitas yang dinamakan AVA. AVA adalah AirAsia Virtual Allstar yaitu asisten virtual Air Asia yang akan menjawab semua pertanyaan yang diajukan pelanggan lewat fasilitas ini. Klik saja menu "Berbicara dengan AVA sekarang". Dari jendela chat yang ditampilkan, pelanggan bisa memilih topik-topik yang sesuai dengan permasalahan yang sedang dihadapi (misalnya : AirAsia Big Sale, Book a Flight, Booking changes, dan sebagainya) atau langsung saja mengetikkan pesan di kolom pesan.

3. Akun Twitter Air Asia

Masifnya penggunaan jejaring sosial beberapa tahun ini diikuti AirAsia dengan menghadirkan akun resmi Air Asia di Twitter. Cukup kirim mention ke akun @AirAsiaSupport untuk mendapatkan respon dan solusi permasalahan yang dihadapi terkait layanan Air Asia. Layanan call center Air Asia ini terbuka 24 jam sehari 7 hari seminggu dengan respon yang cepat.

4. Akun Facebook Air Asia

Selain di Twitter, Air Asia pun membuka akun resminya di Facebook. Pelanggan cukup mengaksesnya dari link berikut https://www.facebook.com/messages/t/AirAsiaSupport untuk mengirimkan pesan berupa keluhan, masalah, atau saran.
LihatTutupKomentar